RT - readtimes.id

Jokowi Rencanakan Kereta Api Menyambungkan Makassar hingga Manado

Readtimes.id– Kereta api (KA) Makassar-Parepare telah diuji coba untuk melayani penumpang sejak Oktober 2022. Saat ini, rute yang tersedia adalah dari Stasiun Garongkong di Kabupaten Barru hingga Stasiun Mangilu di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan.

“Relnya sudah terbangun, keretanya pun sudah beroperasi. Saat ini, kereta api pertama di Sulawesi di jalur Makassar-Parepare sudah diuji coba melayani penumpang,” kata Jokowi di Instagram @Jokowi, Sabtu, 28 Januari 2023.

Nantinya, kereta api pertama di Sulawesi ini bakal tersambung dari Sulawesi Selatan hingga Manado, Sulawesi Utara.

“Di masa mendatang, kereta api akan menyambungkan kota dan daerah dari Makassar di Sulawesi Selatan hingga Manado di Sulawesi Utara,” ujar jokowi.

Pembangunan jalur kereta api telah dibangun sejak tahun 2015 dengan target awal menghubungkan Makassar dengan Parepare. Kini, lintasan kereta api di Sulawesi telah terbangun kurang lebih 110 kilometer.

Pada video yang diunggah oleh Jokowi, Kepala Operasional dan layanan KA Trans Sulawesi, Rizqi Prasetyo menjelaskan bahwa saat ini, uji coba kereta api Makassar-Parepare hanya ditujukan untuk penumpang. Namun, ke depannya kereta api yang ada juga akan difokuskan untuk angkutan barang.

Editor: Ramdha Mawaddha

Jabal Rachmat Hidayatullah

Tambahkan Komentar

Follow Kami

Jangan biarkan infomasi penting dan mendalam dari kami terlewatkan! Ikuti sosmed kami: