Readtimes.id– Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Hasanuddin (FEB Unhas) kembali menyelenggarakan Program Bina Desa tahun 2022 yaitu Konsultasi dan Pendampingan Sistem Pengelolaan Keuangan Digital Sederhana untuk Pelaku Usaha Mikro dan Kecil. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Desa Bontoloe, Kecamatan Galesong Kabupaten Takalar, Kamis 16 Juni 2022.
Dr. Anas Iswanto Anwar, MA., selaku Ketua Panitia sekaligus Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kemitraan FEB Unhas menjelaskan bahwa program Bina Desa ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang literasi keuangan, khususnya para pelaku UMK.
Kepala Desa Bontoloe, H. Amir Guliling dalam sambutannya menyambut baik kegiatan pengabdian masyarakat ini. Kegiatan yang menghadirkan 30 pelaku UMKM ini memberikan pemahaman tentang keuangan digital dan langsung dengan praktek menggunakan aplikasi yang dibimbing langsung oleh mahasiswa.
Tim Bina Desa berjumlah 33 orang, yang terdiri dari dosen: Dr. Anas Iswanto Anwar selaku ketua panitia, Dr. Nadhira Nagu, Muhammad Try Dharsana, M.Sc, Ade Ikhlas Amal Alam, M.SA., dan Rakhmat Nurul Prima, M.Sc., serta ditambah dengan 3 orang staf dan 25 orang mahasiswa yang berasal dari jurusan ilmu ekonomi, manajemen, dan akuntansi.
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar hingga pukul 13.30 Wita dengan diakhiri pemberian cenderamata kepada kepala desa dan pembagian sertifikat kepada peserta.
1 Komentar