
Readtimes.id– Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura bersama Kapolda dan Danrem meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kepada lansia dan anak sekolah di SDN 18 Bungku, Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (9/2).
Pada kesempatan ini, Kadis Pendidikan Kabupaten Morowali Amir Aminudin memaparkan strategi yang diarahkan bupati dengan cara melibatkan swasta dan memberikan hadiah kepada anak sekolah yang menerima vaksinasi. Bupati menyiapkan 200 sepeda kepada anak sekolah.
Sementara itu, Kapolda Irjen Pol Drs. Rudy Sufahriadi menyampaikan sebaran vaksin untuk anak sekolah dan lansia agar terus ditingkatkan. Ia juga mengimbau masyarakat harus melawan hoaks yang berkembang di tengah-tengah masyarakat dengan cara mendahulukan keluarga terdekat untuk menerima vaksin.
Ia juga memaparkan pentingnya meningkatkan kerja sama dengan TNI dan Polri untuk mempercepat sebaran vaksin. Selain itu juga perlu data yang akurat untuk vaksin anak sekolah 6-12 Tahun.
Pada kesempatan ini, Gubernur Sulawesi Tengah meminta bupati agar mengajak dunia usaha berpartisipasi menyiapkan dukungan untuk kegiatan vaksinasi.
“Terima kasih kepada Kapolda dan Danrem. Mari kita terus tingkatkan persentase vaksin. Kalau vaksin kurang, segera dilaporkan agar segera didistribusi dari pusat atau dari provinsi,” ujarnya.
Pada kesempatan ini, gubernur dan rombongan juga meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kepada kelompok lansia di Puskesmas Bungku .
Pada kesempatan itu, gubernur menyampaikan bahwa persentase vaksin Kabupaten Morowali sudah mencapai 108% tetapi untuk anak sekolah dan kelompok lansia sangat rendah.
“Untuk itu kedatangan kami di tempat ini untuk mendorong peningkatan vaksinasi kepada anak sekolah dan lansia. Hari ini Kami di Morowali, besok di Morut dan jumat ke Poso untuk memastikan peningkatan vaksinasi,” ujarnya.
Tambahkan Komentar