RT - readtimes.id

Kumpulkan Donasi Kegiatan Ramadan , Komunitas Pejuang Pelosok Adakan Workshop Desain Grafis

Readtimes.id– Komunitas Pejuang Pelosok mengadakan Workshop dengan tema “Bangun Kemandirian Melalui Desain Grafis Canva” pada Minggu, 12 Maret 2023.

Kegiatan yang dilaksanakan di Kopi Wadjar ini dihadiri oleh 10 orang peserta yang berasal dari berbagai kalangan. Pada workshop tersebut, para peserta mendapat materi seputar penggunaan Canva untuk kebutuhan desain grafis.

Pejuang Pelosok merupakan sebuah komunitas yang berfokus pada kegiatan edu-sosial. Sehingga, kegiatan ini diharapkan menjadi wadah pengembangan soft skill untuk masyarakat.

“Kami mencoba mengadakan dan mewadahi kawan-kawan Pejuang Pelosok agar dapat meningkatkan skillnya dan menjadikan Pejuang Pelosok sebagai ruang belajar bersama,” kata Ahmad Nahli selaku ketua panitia pada Readtimes, Selasa 7 Maret 2023.

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut Ramadan dan merupakan rangkaian dari project Ramadan dari komunitas Pejuang Pelosok.

Pada kegiatan tersebut, peserta dikenakan biaya pendaftaran sebanyak Rp20 ribu. Nantinya, pembayaran tersebut bakal digunakan sebagai donasi untuk kegiatan Pejuang Pelosok pada lokas binaannya di Perkampungan Babangen.

“Keuntungan dari hasil registrasi kegiatan ini akan kami gunakan sebagai donasi untuk kegiatan Ramadan di pelosok dan untuk duafa,” lanjut Ahmad.

Komunitas Pejuang Pelosok akan kembali mengadakan pelatihan dengan tema yang berbeda pada Ramadan mendatang.

“Selanjutnya kami sedang menyiapkan workshop part 2-nya dengan tema yang berbeda di bulan puasa nanti,” tambahnya.

Jabal Rachmat Hidayatullah

Tambahkan Komentar

Follow Kami

Jangan biarkan infomasi penting dan mendalam dari kami terlewatkan! Ikuti sosmed kami: