Readtimes.id– Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura, diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra Dr. Rohani Mastura, M,Si menghadiri dan menyampaikan sambutan pada acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H yang diselenggarakan oleh PW Muslimat NU Sulawesi Tengah, di Palu, Minggu (16/10).
Dalam sambutan Gubernur yang dibacakan oleh Rohani mengatakan bahwasanya momentum Maulid Nabi Muhammad SAW, selain ajang silaturahmi dan juga merupakan momentum untuk meneladani perjalanan kehidupan Rasulullah Muhammad SAW dalam menegakkan Islam, untuk menjadi Inspirasi bagi umatnya dalam memelihara ukhuwah Islamiyah dan mengamalkan amar makruf nahi mungkar.
Dalam sambutan, Gubernur juga mengajak kepada umat Islam untuk terus menjadikan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai media tarbiyah guna meningkatkan kualitas iman dan menjadikan petunjuk bagi umatnya untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah Swt, sehingga bisa menjadi umat yang tawadhu, berakhlakul karimah dan memiliki kepedulian sosial antar sesama.
Selain itu Gubernur juga mengharapkan agar Persatuan Wanita Muslimat Nahdlatul Ulama menjadi pendorong dan pemberi semangat dalam rangka peningkatan pembinaan umat, guna mewujudkan bangsa yang sejahtera, adil, makmur dan berakhlakul karimah sesuai ajaran Ahlussunnah Wal Jamaah.
Tambahkan Komentar