RT - readtimes.id

Terus Berbenah, Donggala Kembangkan Desa Wisata Kuliner Tradisional

Doc. Ant

Readtimes.id– Pemerintah Donggala terus berupaya menggali potensi daerahnya salah satunya melalui sektor pariwisata. Selain wisata alam kini wisata kuliner juga mulai dilirik oleh pemerintah setempat.

Terletak di Desa Lero, Kecamatan Sindue
pemerintah Kabupaten Donggala mencoba memperkenalkan desa wisata kuliner tradisional.

Di tempat ini pengunjung bisa menjumpai sejumlah kuliner tradisional khas Donggala yang bisa disantap di gazebo- gazebo yang telah disediakan.

Adapun salah satu kuliner yang disediakan di sini adalah Rono Dange kuliner khas masyarakat Suku Kaili.

Rono Dange merupakan makanan dari ikan teri yang dibungkus menggunakan daun pisang lalu dipanggang.

Untuk diketahui wisata kuliner ini hanya dapat dinikmati oleh pengunjung ketika malam hari.

Nihlah Qolby

1 Komentar

Follow Kami

Jangan biarkan infomasi penting dan mendalam dari kami terlewatkan! Ikuti sosmed kami: