Readtimes.id – Kamu mungkin sudah terbiasa menggunakan pesawat udara. Sensasi terbang yang kamu rasakan mungkin biasa-biasa saja. Kabin sempit, lorong berdesakan, toilet seadanya, dan tak ada fasilitas lain selain kursi.
Tapi bagi para “sultan” menaiki pesawat adalah pengalaman pribadi yang bergelimang kemewahan. Beberapa maskapai dunia menawarkan fasilitas kabin pesawat yang siap memenuhi ekspektasi hidup mewahmu selama dalam perjalanan. Syaratnya, mereka meminta bayaran selangit.
Dikutip dari berbagai sumber, Readtimes merangkum 5 maskapai dengan harga tiket termahal.
Singapore Airlines
Maskapai ini dikenal sebagai salah satu maskapai penerbangan termahal di dunia. Penumpang bisa memesan makanan hingga 24 jam sebelum terbang. Selain itu, ada fitur tambahan seperti WiFi, kursi ektra lebar, hiburan dari Krisworld dalam televisi 24 inci.
Singapore Airlines memiliki enam suite dengan pintu geser, TV tempat tidur datar di dinding samping, kursi kulit kelas atas, tablet untuk mengontrol tirai dan pencahayaan, perlengkapan kenyamanan pribadi, dan banyak lagi. Tapi sebelum terbang, kamu harus menyiapkan 30.000 dollar AS.
Korean Air
Untuk terbang satu kali dari New York ke Beijing, kamu harus menguras kantong sedalam 27.000 dollar AS jika ingin menaiki pesawat Korean Air.
Korean Air adalah salah satu maskapai paling populer yang melayani keinginan dan tuntutan para penumpang elit, sambil menawarkan ruang pribadi yang tenang untuk bersantai
All Nippon Airways
All Nippon Airways meminta harga 25.000 dollar AS untuk mengangkutmu dalam pesawatnya. Kamu harus jadi sultan dulu untuk memenuhi syarat itu.
Tapi maskapai terbesar di Jepang ini menyediakan makanan lezat dan wine dari seluruh pabrik anggur terbaik di dunia. Selain itu, mereka menyediakan fasilitas seperti WiFi gratis, perlengkapan amenity dari Samsonite, dan selimut katun. Bagian dalam All Nippon Airways memiliki kabin, santapan lezat, dan fasilitas yang kita semua harapkan.
Emirates
Maskapai ini nyaris memuncaki klasemen dengan harga tiket ternahal. Tiket kelas satu yang ditawarkan Emirates menyajikan kemewahan yang belum pernah kamj bayangkan sebelumnya.
Berbagai makanan internasional, salah satunya steak dari domba kofta, ayam pedas dengan bawang putih disajikan dengan parsi dal dan navratan pulao.
Selain itu ada fitur transportasi ke pesawat dengan sedan Mercedes-Benz S Class, siute pribadi yang tertutup, dan televisi 32 inci. Desain kabinnya tidak perlu kamu tanyakan lagi. Harga tiketnya? Setata 7.500 poundsterling.
Etihad Airways
Di puncak klasemen maskpai termahal di dunia diduduki Etihad Airways. Bayangkan, kabinnya mirip apartemen. Seandainya penumpang tak melihat ke jendela, kamu tidak akan sadar jika sedang terbang.
Etihad menawarkan makanan mewah dengan menu dada ayam arancini, cukini, zaitun hitam, tomat, saus mentega. Kamu juga dapat ruang pribadi 45 kaki peraegi, WiFi, shower, temoat tidur 3 meter, kursi lebar, lounge gratis, televisi, dan banyak lagi.
Kekurangannya hanya 1. Kamu punya uang setara 8.000 poundsterling? Jika iya, kamu baru boleh memesan tiket pesawat ini.
Selamat terbang.
Tambahkan Komentar