Kang Min Ah akhir-akhir ini menjadi sorotan setelah berperan di drama True Beauty sebagai Choi Soo Ah. Perannya sebagai seorang Choi Soo Ah berambut pendek yang imut membuat banyak publik terpesona dengan kecantikannya ketika potretnya berambut panjang tersebar di media sosial.
Selain gaya rambut Kang Min Ah yang berbeda saat berambut panjang dan pendek – yang banyak menginspirasi untuk kaum remaja yang bingung dengan gaya rambut. Kita juga bisa mencari inspirasi gaya busana dari Kang Min Ah. Yuk simak disini!
1. Baju kaos hitam polos yang dipadukan dengan celana ankle puff dan sepatu hitam sangat cocok untuk kamu yang tidak suka ribet tapi tetap ingin tampil trendy
2. Dress hitam dengan outer long coat dipadukan dengan high boots bisa menjadi inspirasi penampilanmu di musim hujan
3. Rok putih dengan atasan blus hijau moss dan sepatu jenis ankle strap heel memberikan kesan gadis polos. Gaya busana eonni yang satu ini cocok untuk menghadiri acara keluarga atau bahkan nge-date dengan pasangan
4. Ingin tampil lebih girly tapi simple? Bisa mencoba skirt kotak-kotak dan atasan hoodie hitam seperti Kang Min Ah
5. Warna senada antara kardigan dan celana kulot hijau bisa membawa kesan fresh kemudian dipadukan dengan sepatu putih
Itulah 5 inspirasi outfit ala Kang Min Ah, kira-kira yang mana menjadi favoritmu?
Tambahkan Komentar